Home / Advertorial / Advertoriall / Tanah Bumbu

Senin, 17 Maret 2025 - 02:07 WIB

Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif Sambut Wakil Gubernur Kalsel untuk Safari Ramadan

BATULICIN, Wartabanau.com   –    Bupati Tanah Bumbu, Andi Rudi Latif, menyambut kedatangan Wakil Gubernur Kalimantan Selatan, Hasnuryadi Sulaiman, di Bandara Bersujud pada Senin (17/3/2025).

Kedatangan Wakil Gubernur ini dalam rangka persiapan Safari Ramadan dan acara buka puasa bersama yang akan dilaksanakan bersama Gubernur Kalimantan Selatan, H. Muhidin, pada hari berikutnya.

Kedatangan Wagub di Bandara Bersujud tersebut bersama Habib Rifky Alaydrus.

Hasnuryadi Sulaiman menyampaikan bahwa Safari Ramadan ini merupakan agenda rutin pemerintah provinsi untuk mempererat silaturahmi dengan masyarakat di berbagai daerah.

Baca Juga  Alat Timbang Para Pedagang Rumahan di Sepanjang Jalan Dharma Praja, Dicek

“Kami berharap kegiatan ini dapat memperkuat kebersamaan dan membawa berkah bagi kita semua,” ujarnya.

Bupati Andi Rudi Latif mengungkapkan bahwa pihaknya telah mempersiapkan segala sesuatu untuk menyambut kedatangan Gubernur dan Wakil Gubernur.

“Kami siap mendukung penuh kegiatan Safari Ramadan ini dan berharap dapat memberikan manfaat positif bagi masyarakat Tanah Bumbu,” katanya.

Safari Ramadan ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk meningkatkan kebersamaan antara pemerintah dan masyarakat, serta memperkuat nilai-nilai keagamaan di bulan suci ini.

Share :

Baca Juga

Advertorial

Intensitas Hujan Tinggi, Pemkab Tanah Bumbu Gerak Cepat Tangani Korban Terdampak Banjir

Advertorial

Hadapi Stunting, Bupati Tanbu Apresiasi Pelatihan TPK

Advertorial

Syukuran Anggota DPRD Terpilih, Bupati Zairullah: Momen Berdo’a Raih Keberkahan

Advertorial

Penyerahan DIPA dan TKD Tahun Anggaran 2025, Tanah Bumbu Raih Penghargaan Siskeudes Terbanyak se-Kalsel Tahun 2024

Serba-Serbi

Ramadhan Cake Fair 2022 Dibuka

Tanah Bumbu

DWP Tanbu Laksanakan Halal Bihalal

Nasional

Bupati Zairullah sambut kedatangan Wakil Ketua DPR RI Muhaimin Iskandar di Bandara Bersujud Batulicin

Advertorial

Nikmati Kuliner Tradisional di Agro Technopark Batulicin