Home / Advertoriall / Tanah Bumbu

Jumat, 2 Februari 2024 - 17:40 WIB

Maksimalkan Fungsi Kawasan Pengembangan Ekonomi Terpadu Batulicin, Aksi Penanaman Pohon Solusinya

BATULICIN, Wartabanua.com – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan (Kalsel) berkomitmen dalam meningkatkan tutupan lahan dan memaksimalkan fungsi Kawasan Pengembangan Ekonomi Terpadu (KAPET) Batulicin melalui aksi penanaman pohon.

Maka dari itu, Pemprov telah melakukan sosialisasi dengan melibatkan masyarakat pada Kamis (1/2/24) di aula Kantor Kecamatan Simpang Empat Kabupaten Tanah Bumbu.

” Itu dalam persiapan penanaman pohon sebagai pembangunan hutan rakyat seluas kurang lebih 100 hektare untuk optimalisasi KAPET Batulicin,” kata Sekretaris Daerah Provinsi Kalsel, Roy Rizali Anwar, Banjarbaru, Jumat (2/2/2024) kemarin.

Roy menjelaskan, dari pembangunan hutan rakyat dapat menjadi model bagi daerah lainnya dalam mengembangkan ekonomi berbasis keberlanjutan.

“Sehingga memberikan dampak positif yang akan dihasilkan, baik dalam aspek lingkungan maupun ekonomi untuk mewujudkan KAPET Batulicin yang lebih baik di masa mendatang,” tutur Roy.

Baca Juga  Peringatan Hari Amal Bakti Kementrian Agama ke 77

Direktur Jenderal Planologi Kehutanan dan Tata Lingkungan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK), Hanif Faisol Nurofiq mengajak, seluruh komponen masyarakat untuk turut serta dalam penanaman pohon yang akan menjadi bagian integral dari KAPET Batulicin.

“Memang pembangunan hutan rakyat sebagai upaya pelestarian lingkungan dan pemanfaatan lahan yang berkelanjutan dalam memantapkan fungsi KAPET Batulicin,” imbuh Hanif.

Sementara itu, Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Kalsel, Fathimatuzzahra mengatakan, penanaman pohon bukan hanya penghijauan semata tetapi juga membangun kembali ekosistem hutan yang mulai berkurang.

“Mari kita bersama-sama gelorakan gerakan revolusi hijau secara berkelanjutan dan terus tanamkan kesadaran bahwa setiap batang pohon yang ditanam adalah wujud kepedulian terhadap lingkungan,” terang Fathimatuzzahra.

Share :

Baca Juga

Advertorial

SD IT Arrasyid Tanbu Terima Kunjungan Delapan Sekolah Dari Kabupaten Tanah Laut

Advertoriall

Kajari Tanbu Resmikan Rumah Restorative Justice di Simpang Empat dan Kuranji, Sebut Ini Wadah Damai

Advertorial

Monitoring Komisi III DPRD Tanah Bumbu Pastikan BPBD Siap Segala Aspek Hadapi Bencana

Advertorial

BPOM Awasi Program Makan Bergizi Gratis di Tanah Bumbu

Kriminal

Satpol PP Tanbu Musnahkan Ribuan Botol Minuman Keras

Advertorial

Tahap Perdana Makanan Bergizi Diterima Ribuan Siswa dan Siswi mulai Dari TK hingga SMK di Tanbu

Tanah Bumbu

Satgas Pangan Monitoring Ketersediaan dan Harga Bahan Pokok Jelang Ramadhan

Advertoriall

Realisasikan Keinginan Warga di Kecamatan Batulicin, H Sudian Noor Mendapatkan Apresiasi