Home / Tanah Bumbu

Sabtu, 19 Agustus 2023 - 10:37 WIB

Ribuan Peserta Ikuti Jhonlin Ride 2023, H Isam Finish Pertama Disusul Atlet Dari Yogyakarta

BATULICIN, Wartabanua.com – H Syamsudin atau H Isam menjadi orang yang finish pertama Jhonlin Ride 2023, yang diikuti ribuan peserta lokal dan luar Provinsi Kalimantan Selatan, Sabtu (19/8/2023).

Kegiatan yang digelar Jhonlin Group ini, dengan rute 100 KM dari titik start Pantai Jhonlin ke KM 50, juga dikuti atlet sepeda Nasional.

Namun pada event tersebut, H Isam menjadi yang terdepan dari 5000 peserta yang ikut di event tersebut. Sosok pengusaha sukses Tanah Bumbu itu memperlihatkan wajah bahagia saat menjadi yang pertama.

Dibelakang H Isam, ada pesepada Nasional, Udi Purnomo dari Yogyakarta yang berhasil finish dari peserta lainnya.

Menurut atlet Nasional ini, ia menjajaki rute yang cukup menantang dan menganggap jalurnya luar biasa dan patut dipertahankan.

” Rute termasuk standar. Saya sendiri menempuh dengan kecepatan 50km perjam dengan waktu tempuh 1 jam 55 menit, ” ungkapnya.

Ia datang dari Yogyakarta ada 7 orang untuk mengikuti Jhonlin Ride ini. Dan melihat rute tersebut, bisa digunakan untuk rute standar Nasional.

” Rutenya bagus, pemandangannya juga bagus. Jadi sangat layak untuk dijadikan race Nasional, ” katanya.

Baca Juga  Sahur Bareng Bupati Bang Arul dan Wagub Kalsel Hasnuryadi, Berbagi Inspirasi di Batulicin

Sementara itu, di rute 100 KM itu juga ada peserta tertua dari Samarinda Kalimantan Timur yaitu Apul Anwar (59). Ia mengaku race yang diikuti cukup bagus meski sempat terpisah dari rombongan karena ada insiden terjatuh.

Diumurnya yang tua tersebut, ia juga bisa berhasil finish di rute 100 KM tidak kalah dengan yang lain bahkan masih banyak yang muda dibelakangnya.

” Rutenya bagus dan hadiahnnya juga saya rasa ini yang paling besar se-Indonesia dan ini patut untuk terus dilajutkan. Hanya saran saja agar kedepannya ada kategori usia, ” katanya.

Sementara itu, Ketua Panitia Jhonlin Ride 2023, Aries YK didampingi Wakil Ketua Richi Petrosa, menyebutkan ada 2 kategori rute di event ini yaitu 100 KM dan 25 KM.

” Untuk pesertanya 100 KM ada sebanyak 2000 peserta dan 25 KM ada 3000 peserta dari lokal dan luar kalimantan, ” sebutnya.

Diketahui, jegiatan ini digelar sebagai rangkaian HUT RI yang ke 78 dengan menggelar event agar lebih sehat dan hadiah yang disediakan dengan total Rp 2 Miliar.

 

Share :

Baca Juga

Advertorial

Sampaikan Asta Cita Delapan Program Pembangunan Nasional Prabowo, Andi Rudi Apresiasi Langkah Gibran

Advertorial

Rakor Bersama Mentan RI, Bupati Andi Rudi Latif: Tanah Bumbu Siap Jalankan Program Revitalisasi Cetak Sawah

Advertoriall

Kreatif, Kapolsek Angsana Bersama Forkopimca Keliling Desa Dengan Seni Barongan, Ajak Warga ke TPS

Advertorial

Buka Lomba Pidato, Bupati Tanbu: Songsong Indonesia Emas 2045

Advertoriall

Pengawas TPS di Kecamatan Sungai Loban dilantik, Ini Pesan Kapolsek Hadapi Pemilu

Tanah Bumbu

Awal Hari Kerja 2023, Sekda Sidak Ke SKPD

Advertoriall

RDP kantor DPRD Tanbu, Pengguna Jalan Sompul Tak Mau Bayar

Advertoriall

Nelayan Hilang, BPBD Tanbu Bersama Tim SAR gabungan Lakukan Pencarian